Holla moms,
Lagi long weekend ya buat yang ga bisa kemana-mana intip resep ini
yuk terus bikin buat orang-orang tersayang dirumah. Resepnya gampang
banget moms dan karena dirumah ada roti yang mendekati masa kadaluarsa jadi iseng dibikin bread pudding.
Bahan:
6 lembar roti
4 buah telur
1 sdt kayumanis bubuk
2 cup susu cair
3/4 cup gula pasir
2 sdm butter
Cara memasak:
1. Potong-potong roti menjadi bagian-bagian kecil pada pinggang anti
panas lalu masukan/taburi roti dengan butter yang sudah dilelehkan.
2. Dalam mangkuk terpisah masukan telur, susu, kayumanis dan gula pasir lalu aduk sampai tercampur rata.
3. Siram campuran tadi kedalam potongan roti.
4. Panaskan oven lalu panggang selama 30-45 menit sampai adonan ketika di tekan muncul kembali.
Selamat mencoba :)

No comments:
Post a Comment